Header Ads

PROFIL KIRORO


Yosh... ketemu lagi minna-san di Previewnya Wappanes Blog yang kali ini membahas Duo Group yang berisi emak-emak, Kiroro (hoho... karena wajah mereka memang terlihat seperti emak-emak jepang, atau memang gaya dari orang-orang dulu membuat mereka terlihat seperti emak-emak dimata anak muda sekarang? Yang pasti suara dan lagu-lagu mereka tak perlu diragukan lagi deh). Pertama kali ketemu dengan Kiroro adalah saat tanpa sengaja saya tengah mencari lagu-lagu instrumental yang paling populer di jagad internet, dari sekian banyak laman yang saya buka kebanyakan hampir sama isinya, yakni lagu-lagu klasik dari Bethoven dan Mozart yang tak asing lagi, namun di salah satu laman menghadirkan lima lagu instrumental paling populer di dunia, empat diantaranya sudah saya sendiri sudah tahu, namun di salah satu pilihannya dimasukkan Kiroro dengan judul Mirai e, melihat namanya saya langsung berberpikiran, apakah ini band atau penyanyi dari jepang, mendengarkan versi instrumen lagu Mirai e saja sudah bagus, akhirnya coba-coba nyari di Youtube, ternyata Kiroro adalah duo emak-emak (hoho...) tapi lagu Mirai e ini bisa dikatakan lagunya Kiroro yang paling keren dan terkenal, langsung ketagihan saat mendengarkannya, recomended!. Maka dari itu saya masukkan kedalam Rekomendasi Lagu Jepang Melow.

TRIVIA
Kiroro memulai debutnya pada tahun 1996 sebagai band indie, dan kemudian membuat debut utama mereka pada tahun 1998 dengan lagu "Nagai Aida" (Salah satu lagu dari Kiroro yang saya rekomendasikan, bagus banget lagu ini). Ketika sang vokalis Chiharu Tamashiro di hari pertamanya sekolah ia mengunjungi Ikedamachi dan Hokkaido untuk program pertukaran regional. Bahasa Ainu (Salah satu bahsa lokal atau bahasa daerah disana) membuat kesan yang mendalam pada dirinya. Dengan kata-kata Ainu 'Kiroru' dan 'Kiroro-an', lantas membuat Tamashiro dan Kinjo memutuskan nama "Kiroro" untuk kelompok. "Kiroru" yang berarti jalan yang berjalan lebar dan "Kiroro-an" berarti "ketahanan" dan "sehat". Namun nama "Kiroro," ternyata sudah terdaftar pada tahun 1981 oleh sebuah Organisasi Yamaha di Hamamatsu City, Shizuoka untuk Kiroro Resort di Desa Akaigawa, Hokkaido. Namun pihak Victor Entertainment telah mengadakan perjanjian dengan organisasi Yamaha untuk penggunaan nama tersebut untuk dou ini.
Pada bulan Januari 2005, vokalis Chiharu Tamashiro mengumumkan bahwa dia sudah bertunangan dan pada tanggal 17 April (yang bertepatan dengan hari ulang tahunnya), ia dan tunangannya resmi berkeluarga. Pada bulan Mei, pianis Ayano Kinjo mengumumkan kehamilannya dan pernikahan, pada bulan Julinya, Tamashiro mengumumkan kehamilannya. Kinjo melahirkan seorang bayi perempuan pada bulan November 2005. Tamashiro melahirkan bayi laki-laki pada Februari 2006. Dan pada bulan Maret 2007, Tamashiro mengumumkan kehamilan keduanya.

ANGGOTA
1.      Chiharu Tamashiro 

( Tamashiro Chiharu) - Vokal
lahir April 17, 1977 di Okinawa, Jepang
Golongan darah: A
2.      Ayano Kinjō 

(金城 Kinjō Ayano) – Backing Vocal & Pianis
lahir 15 Agustus 1977 di Okinawa, Jepang
Golongan darah: AB
Untuk album saya menyarankan Album Wonderfull Days dan Best of Kiroro karena di album itu lagu-lagunya bagus dan Earcatching. Coba saja sendiri dan bersiaplah menjadi pengagum mereka kelak.

Oke sekian dulu minna-san Review dari Wappanes Blog kali ini, mampir lagi ya di postingan yang lainnya, dan boleh juga kok tinggal komentarnya di kolom komentar yang tersedia. Jannai.....

No comments