Header Ads

BEBERAPA RHYTHEM GITAR LAGU JEPANG YANG SEDAP

Yosh… jumpa again Minna-san di Serba-serbinya Wappanes Blog yang kali mau share rhythms gitar lagu Jepang yang sedap (bingung juga sebenarnya ngasih judulnya) setelah kemarin-kemarin menghadirkan beberapa melodi gitar lagu Jepang yang sedap (ini juga sama, bingung mo nentuin judul). Yap, setelah kemarin ngeshare gitar melodi malah kepikiran pengen ngeshare yang ritem gitar juga karena memang ada beberapa yang sungguh sedap ritem gitarnya dan sudah pasti lagu-lagunya sedikit agak kenceng karena memang lagu-lagu kenceng sering mempermainkan ritem gitar sebagai daya tarik tersendiri. Dan berikut Wappanes coba menghadirkannya sekedar untuk menambah-nambah refrensi aja.
1)      Houkago Tea Time – Sweet Bitter Beauty Song

Lagu ini nih yang menginspirasi saya untuk menulis artikel ini. Memang ritem pada lagu ini sungguh sedap dan bisa bikin manggut-manggut, dan yang pasti rock abis, hingga tak bosan-bosan mendengarkan ritem gitarnya sedap itu. Ditambah suaranya Yuko-san yang terkesan cool dan kawaii, ah kerenlah. Berharap mereka ada season terbarunya, tapi kapan.
2)      Atsuko Maeda – Seven Code

Lagu yang satu ini juga sangat sedap ritem gitarnya bahkan sejak awal lagu bisa langsung menarik perhatian hingga membuat ingin mendengarkannya hingga selesai, meskipun saya rasa ritemnya sudah sangat familiar saya dengar di beberapa lagu pop rock. Cobalah didengarkan sendiri.
3)      Kiroro – Ano Goro

Lagu ini juga sedap ritem gitarnya meskipun terkesan tipis karena tertimbun oleh suara vocal dan piano yang lebih dominan. Bisa saya katakan ini adalah atu-atunya (mungkin) lagu Kiroro yang memakai ritem gitar elektrik, karena kebanyakan lagu Kiroro memang jarang memakai ritem gitar elektrik dan lebih sering pakai ritem gitar akustik. Salah satu lagu terfavorit saya dari Kiroro yang patut untuk direkomendasikan.
4)      The gazette – 13 Stairs

Selanjutnya ada the GazettE dengan 13 Stairs. Dari sekian buanyak lagu the GazettE saya ambil yang ini karena memang ritemnya enak banget buat hedobang!  Silahkan didengarkan sendiri dan ikut hedobang!.
5)      SCANDAL – Heaven na Kibun

Yang terakhir saya kasih lagunya SCANDAL yang berjudul Heaven na Kibun yang ada di album Yellow. Entah mengapa saya ngerasa lagu ini kok grungy ya hingga mengingatkan saya pada lagu-lagunya Nirvana yang penuh dengan ritem gitar yang berat namun memikat.

            Yeah itulah Serba-serbi dari Wappanes Blog untuk kali ini. Kalo Minna-san mau menambahkan boleh saja via kolong komentar yang ada untuk sekedar berbagi referensi aja. Dan kalo waktu mengijinkan mungkin nanti-nanti juga bakalan ada yang part 2nya. Jannai….

No comments